Thursday, February 21, 2013

Apa Itu JKBM

JKBM adalah singkatan dari Jaminan Kesehatan Bali Mandara merupakan program jaminan kesehatan yang diluncurkan pemerintah provinsi Bali. Program ini diperuntukkan bagi masyarakat Bali yang belum memiliki asuransi Askes, Jamsostek, Asabri, Askeskin/Jamkesmas atau jaminan kesehatan lainnya. Tujuan dari program ini adalah untuk meningkatnya akses dan mutu pelayanan kesehatan masyarakat

Sejak pertama kali diluncurkan tahun 2010 lalu program ini disambut baik oleh masyarakat Bali. Banyak masyarakat yang merasa sangat terbantu dengan adanya program ini khususnya bagi mereka yang tidak mampu. Memang sudah ada program Jamkesmas dari pemerintah pusat namun tidak semua orang mendapatkannya.

JKBM Bali

JKBM sangat terasa manfaatnya untuk biaya pengobatan terutama untuk sakit-sakit kronis yang membutuhkan biaya besar. Dengan program ini masyarakat banyak terbantu dan merasakan manfaat yang luar biasa dari program ini.

Program jaminan kesehatan ini bisa berlaku diseluruh Bali mulai dari puskesmas, rumah sakit daerah dan rumah sakit pusat Sanglah.Alur pelayanannya memang harus dari Puskesmas kalau tidak bisa ditangani dirujuk ke rumah sakit daerah lalu ke rumah sakit pusat Sanglah.

Menjaga kesehatan memang penting namun saat kita suadah terlanjur menderita sebuah penyakit tentu saja yang paling pertama menjadi masalah adalah dana berobat. Semuanya akan menjadi lebih baik andai ada dana untuk berobat. Bagi mereka yang hidup pas-pasan tentu sangat berterima kasih dengan program ini.

Masyarakat berharap program jaminan kesehatan ini tetap berlanjut demi meringankan beban masyarakat dan membantu orang yang sedang mencari kesembuhan.

No comments:

Post a Comment